BeritaPalangka RayaUtama

Kantor Kelurahan Mubazir


Penulis mendatangi Damang Kecamatan Rakumpit, Harigato. Di depan teras rumahnya kami mengobrol sambil duduk bersila. Pak Hari -begitulah saya memanggil- mencurahkan sedikit jeritan hati warga. Ia menyadari bahwa Kelurahan Mungku Baru dan kelurahan lain di Kecamatan Rakumpit masih tertinggal.


Upaya mandiri masyarakat membuka keterisolasian tak didukung pemegang kunci kekuasaan tertinggi. 200 kepala keluarga di Mungku Baru dan juga di kelurahan lain begitu merindukan adanya jalan. Saban tahun diusulkan. Disampaikan tiap ada pertemuan. Namun, tak pernah berujung senyuman. Sampai saat ini tak ada akses jalan yang layak agar bisa sampai ke kelurahan yang memiliki luas 187 km2 ini.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Listrik saja bisa masuk, masak membangun jalan tidak bisa,” ujarnya didampingi beberapa warga.


Lokasi untuk akses jalan, lanjut pria kelahiran 1972 itu, sebetulnya sudah disiapkan. Badan jalan yang panjangnya 5,2 kilometer dari bibir sungai menuju jalan negara Palangka Raya-Takaras sudah ada. Hanya perlu pengerasan dan pengaspalan. Namun karena tak terawat, kembali menjadi hutan belantara. “Saya berharap pemerintah bisa memperhatikan keluhan warga di sini,” pintanya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Laman sebelumnya 1 2 3 4 5 6Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button