BeritaPalangka RayaUtama

Waspadai Uang Palsu Jelang Lebaran

PALANGKA RAYA,kalteng.co-Anggota Komisi III DPRD Kalteng, Hj Sri Neni Trianawati, meminta masyarakat waspada terhadap peredaran uang palsu (upal) Paslanya, mendekati momen lebaran seperti saat ini, biasanya masyarakat akan mencari jasa untuk menukarkan uang pecahan, disitulah kadang dimanfaatkan oleh segelintir oknum tidak bertanggung jawab memanfaatkan situasi tersebut.


“Karena biasanya ada saja oknum-oknum yang memanfaatkan kesempatan tersebut menyediakan jasa penukaran uang dan mengedarkan uang palsu dengan harga murah, demi meraih keuntungan. Untuk itu kami ingatkan agar masyarakat lebih waspada dan teliti sebelum menukarkan uang,” ucap legislator yang membidangi kesejahteraan rakyat (kesra) tersebut, Kamis (29/4).


Memang untuk saat ini, lanjut Politisi perempuan dari Partai Golongan Karya (Golkar) Kalteng tersebut, kasus peredaran upal di Provinsi Kalteng tidak begitu rawan seperti di daerah-daerah lain luar provinsi. Namun tidak ada salahnya jika masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaan.


“Karena mendekati lebaran biasanya akan banyak masyarakat yang akan menggunanakan alat transaksi pembayaran tunai tersebut. Jadi masyarakat harus lebih teliti dan jeli untuk memastikan keaslian uang tersebut,”ujarnya.


Wakil rakyat asal Daerah Pemilihan (Dapil) IV Kalteng meliputi Kabupaten Barut, Bartim, Barsel dan Murung Raya ini juga mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi kebijakan-kebijakan yang telah dikeluarkan pemerintah. Dengan demikian, masyarakat telah membantu pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19.


“Dalam beberapa pekan kedepan kita akan menyambut Hari Raya Idul Fitri, kami ingatkan masyarakat tidak usah kemana-mana cukup dirumah saja. Tetap terapkan protokol kesehatan (Prokes) dalam kehidupan sehari-hari, dan selalu gunakan masker saat sedang berada diluar,”tutup Hj Sri Neni Trianawati. (pra/uni)

Related Articles

Back to top button