Palangka Raya

Ini Penampakan Pradesain Istana Negara di Ibukota Baru, Ayo Pahari Samadiai Itah Umba Urun Rembug

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Rencana pembangunan di kawasan Ibukota Baru Negara Kesatuan Republik Indonesia terus bergulir. Teranyar, beberapa hari lalu, Presiden RI Jokowi Widodo memamerkan pradesain bangunan istana Negara yang akan dibangun di Sepaku, Panajam Paser Utara, Kalimantan Timur.
Pradesain bangunan karya Nyoman Nuarta ini, kali pertama diposting Presiden Jokowi di akun Twitter resmi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo
“Saya mengharapkan masukan dari Anda semua tentang pradesain,”kata Jokowi yang diposting pada 2 April 2021 pukul 18.26 WIB.

Menyusul postingan tersebut, berbagai komentar dari masyarakat disampaikan terhadap pradesain tersebut. Tidak hanya dari kalangan arsitek, melainkan juga hingga masyarakat biasa bebas untuk memberikan masukan.

Salah satu akun pejabat publik di media sosial yang membuka ruang diskusi untuk pradesain ini adalah akun FB Ridwan Kamil. Sejak Gubernur Jawa Barat yang juga seorang arsitek ini memposting pradesain istana Negara baru di berandanya pada 3 April 2021 pukul 21.13 WIB, jumlah netizen yang urung rembug hingga 5 April pukul 5.33 mencapai 19 ribu komentar, dan telah dibagikan sebanyak 2,3 ribu kali. (tur)

Related Articles

Back to top button