DPRD KOTA PALANGKA RAYA

Dewan Dukung Upaya Pemko Atasi Pemukiman Kumuh

PALANGKA RAYA – Anggota Bapemperda Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, baru – baru ini mengadakan rapat pembahasan Raperda tentang pencegahan peningkatan kualitas terhadap perumahan kumuh dan pemukiman kumuh.

Ketua Bapemperda DPRD Kota Palangka Raya Vina Panduwinata mengatakan, pihaknya saat mendukung penuh upaya pemerintah kota melalui instansi dalam hal penataan terhadap kawasan permukiman kumuh.

Menurutnya, tidak bisa dipungkiri jika saat ini masih banyak permukiman warga di Kota Cantik yang nampak kumuh, terutama yang berada di kawasan terpencil dan terluar, hingga kawasan pemukiman di Daerah Aliran Sungai (DAS) .

“Kalau kita lihat di sepanjang DAS itu masih banyak kita jumpai permukiman masyarakat yang belum tertata, sehingga ini menjadi pekerjaan rumah kita bersama terutama intansi terkait untuk membantu mengembangkan kawasannya agar bisa tertata rapi dan lebih sehat bagi masyarakat yang bermukim di sana,” ungkapnya kemarin.

Lebih lanjut politisi asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, dengan segera melakukan pembahasan terhadap rancangan peraturan daerah (Raperda) tentang Pencegahan Peningkatan Kualitas Terhadap Perumahan Kumuh dan Pemukiman Kumuh.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Raperda ini menurutnya memiliki urgensi yang cukup tinggi, mengingat kawasan kumuh dengan sistem sanitasi yang buruk akan berdampak pada menurunnya kualitas kesehatan masyarakat maupun kesejahteraan mereka.

“Dua hari terakhir, DPRD dan Pemko terus melakukan rapat pembahasan agar materi-materi pendukung dalam raperda tersebut nantinya matang dan siap diimplementasikan di tengah masyarakat kita,” Pungkasnya. (ahm)

Related Articles

Back to top button