DPRD KAPUAS

Dewan Minta Drainase di Pujon Jadi Perhatian

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Masalah drainase yang ada di Desa Pujon, Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas sudah berulang kali disampaikan, oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Didi Hartoyo, S.Hut.

Politikus asli Pujon ini menyampaikan dirinya sudah beberapa kali meminta kepada pemerintah daerah untuk segera membangun drainase, karena bertujuan menjadi saluran pembuangan air di wilayah Pujon, Kecamatan Kapuas Tengah.

“Masalah drainase memang sangat penting, dan berguna, sehingga air yang merendam pemukiman warga juga sejumlah fasilitas umum di Pujon dapat segera surut, atau tidak menggenangi terlalu lama,” tegas Didi Hartoyo. Legislator PDI Perjuangan ini, mengatakan selama ini banjir yang melanda Pujon
mengakibatkan permukiman penduduk serta sejumlah fasilitas umum terendam, diakibatkan tidak adanya saluran pembuangan air.

Bahkan pascabanjir air tetap menggenangi karena salurannya tidak ada. “Sudah beberapa kali warga menyampaikan usulan baik melalui musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) kecamatan maupun reses dapil, namun sampai saat ini belum adanya realisasi,” tegas Didi.

Wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) III ini, mengakui dampaknya sudah terlihat sendiri dimana sejumlah pemukiman penduduk, fasilitas umum baik itu sarana pendidikan, kesehatan tempat ibadah, dan lainnya tergenang air akibat tidak adanya saluran pembuangan air tersebut.

“Masyarakat mengharapkan kepada pemerintah daerah selain bantuan, juga perlu solusi untuk dapat segera melakukan pembuatan drainase itu. Sehingga aktifitas masyarakat berjalan normal,” pungkasnya. (alh)

Related Articles

Back to top button