Hukum Dan Kriminal

Warga Binaan Lapas Dirazia, Petugas Pastikan Aman

PANGKALAN BUN, Kalteng.co – Dalam rangka melakukan pencegahan dan antisipasi terhadap hal-hal yang tidak diinginkan. Jajaran Lapas Klas II B Pangkalan Bun menggelar razia. Seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dicek satu persatu. Bahkan para warga binaan perempuan juga tidak luput dari kegiatan tersebut, Jumat (15/7/2023) malam.

Kegiatan dipimpin Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, dan Keamanan Mubasirudin. Selain itu juga  disaksikan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM  Kalteng R. B. Danang Yudiawan serta Kalapas Klas II B Pangkalan Bun Doni Handriansyah.

“Kami ingin melakukan deteksi dini mencegah terjadinya hal-hal tidak diinginkan. Kami juga meminimalisir benda/barang-barang terlarang dan berbahaya di dalam lapas,” kata Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, dan Keamanan Mubasirudin.

Menurutnya, bahwa saat ini Lapas mauoun Rutan dituntut untuk terus melakukan upaya perbaikan sistem. Khususnya dalam memberikan pelayanan dan pengamanan. Sehingga nantinya dapat memberikan yang terbaik kepada para WBP.

Dan razia ini dimulai  dengan  penggeledahan diblok hunian semua petugas dapat bertindak humanis.  Mereka memperlakukan WBP secara manusiawi namun tetap bersikap tegas jika ditemukan pelanggaran tatib.

“Kami terus melakukan sesuai mekanisme dan aturan yang berlaku. Kami juga melakukan razia secara humanis,” ujarnya.

Sementara itu Kalapas Pangkalan Bun, Doni Handriansyah menuturkan bahwa setelah dilakukan razia penggeledahan diblok hunian WBP tidak ditemukan Narkoba maupun alat komunikasi. Namun demikian petugas berhasil menyita beberapa benda-benda berbahaya.

Tujuan dari razia dadakan ini adalah memastikan bahwa lapas Pangkalan Bun sudah melaksanakan arahan-arahan pimpinan. Sehingga dengan diadakan inspeksi mendadak bukan hanya mencegah atau melakukan antisipasi. Tetapi juga memastikan para WBP juga dalam keadaan sehat dan baik -baik saja.

“Razia mendadak dan tidak terjadwal, mudah mudahan dengan cara ini, kita bisa mengetahui seberapa komitmen petugas bekerja. Kami ingin melihat juga petugas menjaga marwah pemasyarakatan,” ungkapnya.(son)

Related Articles

Back to top button