POLITIKA

Hari Jadi ke-78, Syauqie Doakan RRI Tetap Eksis dan Terus Mengudara

JAKARTA, Kalteng.co – Ketua KPPW Partai Amanat Nasional Provinsi Kalimantan Tengah, Muhammad Syauqie, S.Hut, turut mengucapkan selamat Hari Jadi ke-78 Radio Republik Indonesia (RRI) yang jatuh pada hari Senin 11 September 2023.

https://kalteng.co

Pria yang akrab disapa ‘Bang Syauqie’ ini berharap, melalui siarannya, radio dapat menjadi media penyeimbang, penjernih sekaligus penyejuk, terutama di saat ajang Pemilu 2024 mendatang.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Maka dari itu, Radio harus bersikap adil dan proporsional terhadap seluruh kontestan. Baik itu dalam beriklan maupun dalam pemberitaan,” ucap Syauqie.

Selain itu, Syauqie juga berpesan agar radio dapat menyampaikan pesan-pesan atau literasi yang baik kepada masyarakat.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Literasi ini dapat mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai dengan tujuan penyiaran nasional. Jangan sampai siaran itu tidak berimbang, karena dapat menimbulkan dampak yang buruk. Teruslah gaungkan konten-konten yang positif dan sehat kepada masyarakat,” pesan Syauqie.

Selebihnya, pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPW Pemuda Pancasila Provinsi Kalimantan Tengah ini mendoakan, RRI tetap eksis dan semakin jaya di hari jadinya ke-78.

“Selamat Ulang Tahun ke-78 RRI. Semoga, momentum ini dapat meningkatkan eksistensi RRI agar terus mengudara di seluruh wilayah Indonesia,” tutup Syauqie. (pra)

Related Articles

Back to top button