DPRD KALTENGLEGISLATIF

Sri Neni Ajak Masyarakat Maknai Hari Raya Idul Adha dengan Semangat Berbagi

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan  (Kalteng), Sri Neni Trianawati, mengajak masyarakat untuk memaknai Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan semangat berbagi dan mempererat tali persaudaraan.

https://kalteng.co

Dalam pernyataannya yang disampaikan Selasa, (18/6/2024), Sri Neni menekankan pentingnya perayaan Idul Adha sebagai momen untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama dan menguatkan nilai-nilai kebersamaan dalam masyarakat.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Idul Adha adalah waktu yang sangat tepat untuk merefleksikan nilai-nilai keikhlasan dan pengorbanan. Melalui ibadah kurban, kita diajarkan untuk selalu peduli terhadap orang lain dan berbagi rezeki yang kita miliki. Saya mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Tengah untuk menjadikan momen ini sebagai sarana mempererat tali persaudaraan dan menunjukkan solidaritas kita terhadap sesama,” ajak Sri Neni Trianawati.

Sri Neni juga mengapresiasi seluruh elemen masyarakat yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan kurban tahun ini. Baik melalui sumbangan hewan kurban maupun keterlibatan aktif dalam kegiatan sosial.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Kepedulian dan gotong royong yang ditunjukkan oleh masyarakat adalah hal yang sangat membanggakan. Semangat ini harus terus kita jaga dan kembangkan agar selalu terjalin kebersamaan di antara kita,” tambah politisi perempuan dari fraksi partai Golkar ini.

Dalam kesempatan ini Srineni juga menyampaikan, bahwa ibadah kurban bukan hanya sekadar ritual keagamaan tetapi juga memiliki makna sosial yang sangat mendalam.

“Kurban adalah simbol dari pengorbanan dan kasih sayang. Melalui kegiatan ini, kita tidak hanya mendekatkan diri kepada Allah SWT tetapi juga membangun hubungan yang lebih baik dengan sesama manusia. Ini adalah ajang untuk berbagi kebahagiaan dan memperkuat rasa persaudaraan,” jelasnya.

Perayaan Idul Adha di Kalimantan Tengah pada tahun ini diwarnai dengan berbagai kegiatan sosial, mulai dari penyembelihan hewan kurban hingga pembagian daging kepada masyarakat yang membutuhkan. Berbagai masjid dan komunitas di seluruh daerah turut serta dalam merayakan hari besar ini dengan penuh semangat.

“Saya sangat senang melihat antusiasme dan partisipasi dari masyarakat. Ini adalah bukti nyata bahwa kita semua memiliki rasa solidaritas yang tinggi dan keinginan untuk berbagi kebahagiaan dengan sesama,” tutur Sri Neni.

Melalui peringatan Idul Adha ini, Srineni berharap agar semangat kebersamaan dan kepedulian sosial dapat terus ditingkatkan. “Semoga perayaan Idul Adha tahun ini membawa banyak berkah dan kebahagiaan bagi kita semua. Mari kita terus berbuat baik dan menjadikan setiap momen sebagai kesempatan untuk mempererat tali persaudaraan,” pungkasnya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button