PENDIDIKANUNIVERSITAS PALANGKA RAYA

FK UPR Perkuat Kapasitas Bencana di Kelurahan Marang

PALANGKA RAYA, Kalteng.co –  Fakultas Kedokteran Universitas Palangka Raya (FK UPR) menggelar Pembukaan dan sosialisasi Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK ORMAWA) oleh Tim Pelaksana PPK ORMAWA TBM Tingang Menteng, belum lama ini.

https://kalteng.co

Program yang mengusung tema Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Marang Menuju Kampung Iklim Tanggap Bencana dengan Aplikasi FloAlert Berbasis Smartphone ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni  UPR, Wijanarka, ST. MT.,Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Kedokteran UPR, dr. Ni Nyoman Sri Yuliani, Sp. Gk., Pembina Tim PPK ORMAWA TBM Tingang Menteng, Farah Fauziyah Radhiyatulqalbi Ahmad, S. Ked., M. Biomed.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kemudian, erwakilan Dharma Wanita Persatuan UPR, Kapolsek Kecamatan Bukit Batu Kota Palangka Raya, BABINSA Kelurahan Marang. Bidan Pustu, serta seluruh RT/RW di kawasan Kelurahan Marang, dimana kegiatan tersebut dibuka oleh Lurah Marang, Widikdo.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Wijanarka, S.T., M.T, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Tim Pelaksana PPK ORMAWA TBM Tingang Menteng atas inisiatifnya dalam melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat ini.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Kelurahan Marang dalam meningkatkan kesiapsiagaan mereka terhadap bencana alam, khususnya banjir,” ucapnya.

Dijelaskan bahwa timpPelaksana PPK ORMAWA TBM Tingang Menteng terdiri dari 15 mahasiswa. diantaranta 4 mahasiswa dari Fakultas Teknik Informatika dan 11 dari Fakultas Kedokteran.

“Tentunya melalui program ini, para mahasiswa berupaya untuk memberikan kontribusi nyata melalui pelatihan, edukasi, dan berbagai inisiatif yang bertujuan meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat,” ujarnya.

Kendati demikian, sambungnya, Kegiatan PPK ORMAWA ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kesiapsiagaan masyarakat Kelurahan Marang dalam menghadapi bencana alam, khususnya banjir yang rutin terjadi di Kelurahahan Marang.

“Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat hubungan antara mahasiswa UPR dengan masyarakat di sekitar kampus,” pungkasnya. (ina)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button