Antisipasi Gangguan Kamtib, Petugas Patroli Tembok Lapas Perempuan Palangka Raya
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Sebagai langkah antisipasi memastikan keamanan dan mencegah gangguan keamanan di lingkungan Lapas, Jajaran kamtib dan KPLP melakukan kontrol keliling tembok luar Lapas Perempuan Palangka Raya.
Kegiatan ini meliputi pengecekan kondisi fisik tembok, gembok pintu pos menara, dan pengawasan terhadap potensi titik-titik rawan yang dapat menjadi celah untuk gangguan keamanan.
Kasubsi Keamanan Lapas Perempuan Kelas IIa Palangka Raya, Pirdaus mengatakan, kontrol keliling ini merupakan bagian dari program rutin yang dijalankan Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya untuk menjaga ketertiban dan keamanan.
“Pencegahan dini dan tindakan proaktif sangat penting untuk menghindari terjadinya gangguan keamanan dan keteriban di Lapas Perempuan Kelas IIa Palangka Raya,” ujarnya, Minggu (13/10/2024).
Dengan digelarnya kegiatan patroli tersebut, pihaknya mengharapkan dapat segera mengambil langkah-langkah sedini mungkin apabila temuan dilapangan.
“Kami jajaran Kamtib dan KPLP rutin melakukan troling sebagai upaya pencegahan dini terhadap potensi gangguan keamanan,” tutupnya. (oiq)
EDITOR: TOPAN