DISKOMINFOSANTIK KALTENG

Kepala DLH Kalteng Sampaikan Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2024

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dalam momentum Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tanggal 25 November, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Tengah, Joni Harta, memberikan ucapan dan apresiasi kepada seluruh guru, khususnya di Kalimantan Tengah.

“Guru adalah pilar utama dalam mencerdaskan generasi bangsa. Mereka tidak hanya mendidik, tetapi juga membentuk karakter dan menanamkan nilai-nilai luhur yang menjadi fondasi bagi masa depan yang lebih baik,” ujar Joni, Senin (25/11).

Menurutnya, peran guru sangat vital dalam membangun masyarakat yang berpengetahuan luas dan peduli terhadap lingkungan. Guru tidak hanya mencetak generasi yang cerdas, tetapi juga generasi yang sadar akan pentingnya menjaga lingkungan hidup demi keberlanjutan bumi.

“Saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi, kesabaran, dan semangat yang telah diberikan oleh para guru. Semoga guru-guru terus menjadi inspirasi dan teladan bagi anak-anak bangsa, serta mendukung terciptanya masyarakat yang lebih peduli terhadap pendidikan dan lingkungan,” tambahnya.

Melalui momentum Hari Guru Nasional ini, Joni berharap dunia pendidikan di Kalimantan Tengah terus berkembang dan para guru semakin meningkatkan kualitas dalam mendidik generasi penerus.

“Selamat Hari Guru Nasional 2024. Teruslah menjadi cahaya bagi masa depan bangsa,” pungkasnya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button