EKSEKUTIFKabar DaerahPEMKO PALANGKA RAYA

Evaluasi Kinerja Perumdam Palangka Raya untuk Peningkatan Layanan Air Bersih

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Pemko Palangka Raya terus berkomitmen memastikan kualitas pelayanan publik yang optimal, termasuk dalam penyediaan air bersih bagi masyarakat.

Untuk mewujudkan hal tersebut, perlu dilakukan evaluasi kinerja Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Palangka Raya untuk mengetahu sejauh mana capaian kinerja serta mengidentifikasi berbagai aspek yang perlu ditingkatkan guna menunjang peningkatan layanan kepada masyarakat.

Demikian disampaikan Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak pada kegiatan Paparan Hasil Evaluasi Kinerja Perumdam Palangka Raya di Ruang Peteng Karuhei I, Kantor Wali Kota Palangka Raya, Rabu (20/11/2024).

Arbert menyampaikan evaluasi kinerja ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelayanan yang diberikan oleh Perumdam sudah sesuai dengan harapan masyarakat.

“Kegiatan evaluasi ini untuk mengukur sejauh mana kinerja Perumdam dalam memberikan pelayanan air bersih yang berkualitas kepada masyarakat. Kami berharap evaluasi ini bisa memberikan gambaran yang jelas tentang capaian kinerja yang telah dicapai, sekaligus mengidentifikasi apa saja yang perlu diperbaiki untuk pelayanan yang lebih baik ke depannya,” kata Arbert Tombak.

Lebih lanjut, Arbert Tombak menyebutkan pentingnya kerja sama antara pemerintah dan Perumdam dalam mewujudkan peningkatan kualitas layanan air bersih bagi masyarakat.

“Kami berharap hasil evaluasi ini dapat memberikan rekomendasi yang konstruktif untuk perbaikan, sehingga ke depannya layanan air bersih dapat terus ditingkatkan dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Palangka Raya,” pungkasnya.(top)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button