PEMKAB BARITO UTARA

Pj Bupati Batara Ikuti Pelaksanaan Penanaman Jagung Serentak Satu Juta Hektare

MUARA TEWEH,kalteng.co– Pj Bupati Barito Utara (Batara), Drs Muhlis, menigkuti kegiatan penanaman jagung serentak satu juta hektare, dalam rangka mendukung swasembada pangan yang dilaksanakan di Desa Trahean Kecamatan Teweh Selatan, Selasa (21/1/25). Program ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari kerjasama Polri dan Kementerian Pertanian, serta melibatkan GAPKI, Perhutani, Inhutani, swasta dan swadaya petani.

Muhlis mengatakan, komoditi tanaman jagung yang ada di Kabupaten Batara ini tetap menjadi komoditi unggulan, dimana hasil panen yang dimiliki oleh para petani mampu menyuplai kurang lebih 60% kebutuhan jagung di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng).

Disampaikan pula, apabila komoditi jagung mampu menyuplai untuk seluruh masyarakat Batara serta wilayah Kalteng kedepannya, maka dapat mencapai swasembada pangan untuk komoditi tanaman jagung.

“Saya berpesan agar para insan pertanian selalu berperan aktif bersemangat, dalam berinovasi dalam menjalankan tugas mulia untuk terwujudnya swasembada pangan tanam jagung. Apabila diperlukan boleh dilakukan kaji tiru silahkan dilaksanakan serta saudara jangan patah semangat apabila hasil panennya belum sesuai harapan, tidak ada kata gagal dalam sebuah upaya untuk menuju keberhasilan panen yang baik melimpah ruah,” tegas Pj bupati mengakhiri sambutannya.

Diakhir kegiatan dilaksanakan peyerahan bibit jagung dan pupuk kepada para petani Desa Trahean, Kecataman Teweh Selatan.

Kegiatan ini dilakukan via zoom yang turut dihadiri Menteri Pertanian RI Amran Sulaiman dan Kapolri Jen­daral Pol Listyo Sigit Prabowo, serta dihadiri Pemkab Barito Utara serta unsur Forkompinda, kepala perang­kat daerah, camat Teweh Selatan dan undangan terkait lainnya.(Pra)

Related Articles

Back to top button