Ketua DPD Pemuda Tani Kalteng: Kepemimpinan Shalahuddin–Felix Diharapkan Perkuat Sektor Pertanian Rakyat Barito Utara
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Tani Kalimantan Tengah, Deden Agustiar Sabran, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas dilantiknya H. Shalahuddin dan Felix Sonadie Y. Tingan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara periode 2025–2030, yang dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Jumat (10/10/2025).
Dalam pernyataannya, Deden menilai pelantikan tersebut menjadi momentum penting untuk memperkuat sektor-sektor produktif, terutama pertanian, perkebunan, dan peternakan rakyat yang menjadi tulang punggung ekonomi masyarakat Barito Utara.
“Kami dari Pemuda Tani Kalteng mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara yang baru. Semoga kepemimpinan keduanya membawa semangat baru dalam menggerakkan potensi pertanian rakyat dan menciptakan kesejahteraan yang merata,” ujar Deden, Sabtu (11/10/2025).
Ia menegaskan, Pemuda Tani Kalteng siap mendukung dan bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Barito Utara dalam memperkuat ketahanan pangan daerah, meningkatkan produktivitas petani muda, dan memperluas akses pasar bagi hasil pertanian lokal.
“Pertanian harus menjadi sektor strategis dalam pembangunan daerah. Kami berharap ke depan, ada lebih banyak program pembinaan dan pemberdayaan bagi generasi muda tani di Barito Utara,” imbuhnya.
Deden juga menyampaikan optimismenya bahwa duet Shalahuddin–Felix mampu menerapkan kebijakan pembangunan yang berpihak pada masyarakat pedesaan, terutama dalam penyediaan sarana produksi, infrastruktur pertanian, dan akses permodalan bagi pelaku usaha tani.
“Kami percaya, kepemimpinan yang dekat dengan rakyat akan mampu melahirkan kebijakan yang nyata di lapangan. Semoga Barito Utara semakin maju, mandiri, dan menjadi contoh keberhasilan pembangunan sektor pertanian di Kalimantan Tengah,” pungkasnya. (pra)
EDITOR: TOPAN




