Ekonomi Bisnis

Jumlah Penumpang Kapal Menurun 0,45 Persen

PALANGKA RAYA, kalteng.co – Selama tahun 2020, jumlah penumpang kapal laut di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) mengalami penurunan 0,45 persen, yaitu dari 18.834 orang pada November 2020 menjadi 18.750 orang pada Desember 2020.

“Jumlah penumpang berangkat naik 14,25 persen, tetapi jumlah penumpang datang turun 12,64 persen,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kalteng, Eko Marsoro, baru-baru ini.

Ia melanjutkan, untuk frekuensi kunjungan kapal laut di Kalteng setiap bulan selalu lebih rendah dibandingkan bulan yang sama tahun sebelumn­ya, kecuali November 2020. Frekuensi kunjungan kapal laut selama Desember 2020 mencapai 684 kunjungan, turun 5,13 persen dibanding November 2020 yang tercatat 721 kunjungan.

Penurunan frekuensi kunjungan ini hampir ter­jadi di seluruh pelabuhan, yaitu Sampit 34 kunjun­gan, Kuala Pembuang 3 kunjungan dan Pulang Pis­au 4 kunjungan. Sebaliknya, peningkatan frekuensi kunjungan kapal terjadi di Pelabuhan Pangkalan Bun 1 kunjungan dan Kumai 3 kunjungan.

Sementara itu, jumlah volume arus barang men­galami kenaikan 1,37 persen, yaitu dari 1,40 juta ton (November 2020) menjadi 1,42 juta ton (Desember 2020). Kenaikan ini berasal dari kenaikan volume bongkar barang 1,33 persen dan volume kenaikan volume muat barang 1,38 persen.

“Dibandingkan bulan yang sama tahun sebel­umnya, frekuensi kunjungan kapal di Kalteng pada Desember 2020 mengalami penurunan 3,53 persen, yaitu dari 709 kunjungan menjadi 684 kunjungan,” terangnya. (aza)

Related Articles

Back to top button