Abdul Razak-Sri Suwanto Potensi Besar Memenangkan Pilgub Kalteng
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Kabar Pilgub Kalteng Terbaru, pasangan ASRI nomor urut 4, Abdul Razak (cagub) dan Sri Suwanto (cawagub) menyatakan kenyakinan jika para pendukungnya yang terdiri dari berbagai kalangan tersebut tetap akan loyal dan solid hingga pilkada 27 November 2024 nanti digelar.
“Sampai saat ini sudah banyak kelompok masyarakat diluar koalisi partai, seperti guru pengajar, buruh, seniman, budayawan, profesional, bahkan kalangan swasta yang silih berganti datang di kediaman saya dan Pak Sri Suwanto yang menyatakan komitmen mendukung ASRI hingga coblosan nanti,” Ungkap Abdul Razak di posko kemenangan DPD Golkar Kalteng.
Hal senada disampaikan oleh Sri Suwanto yang ikut menyakini suara paguyuban keluarga jawa yang terdiri dari 30 persen penduduk Kalimantan Tengah, sangat loyal untuk mendorong kemenangan ASRI disemua kantong masyarakat keturunan Jawa.
Sebagai Ketua Umum Paguyuban kulowargo Wong Jowo (Pakuwojo) Kalteng, Sri Suwanto menegaskan jika suara keluarga Jawa tidak akan berpaling kemana-mana karena pihaknya mencalonkan kandidat sendiri sebagai Cagub – Cawagub kalteng.
“Bukan rahasia umum jika dalam Pilgub sebelumnya kekuatan kami ikut berkontribusi besar memenangan Sugianto Sabran – Edy Pratowo menuju KH 1, kali ini suara kita jaga untuk kemenangan kita sendiri,” Ungkap mantan Kadis Kehutahan provinsi Kalteng periode 2017 – 2022
H. Abdul Ruslan yang menjabat sebagai ketua DPD Golkar Kalteng, menambahkan jika dirinya telah mendapat pesan khusus dari Ketua Umun DPP Golkar untuk fokus dan terus sejalan dengan koalisi partai demi memenangkan pasangan ASRI nomor urut 4, Abdul Razak – Sri Suwanto di Pilgub Kalteng.
Ketegasan tersebuat menandai Golkar serius mengawal penggalangan suara pendukung hingga masa pemilihan nanti.
“Kami tidak akan lengah dan main-main untuk raih kemenangan ASRI. Apalagi data survey lapangan yang positif harus bisa terus dipertahankan maupun diperbaiki yang dirasa kurang,”Jelas H. Abdul Ruslan yang selalu memantau perkembangan langkah ASRI.
Komposisi ASRI sudah sangat memadai untuk memimpin Kalteng demi harapan baru yang dibutuhkan saat ini. Pangalaman sosok Abdul Razak dan Sri Suwanto yang memiliki daya intelektualitas dan pribadi religius ini, menjamin akan membawa Kalteng lebih baik dari sekarang.
Diketahui selain pasangan kuat ASRI, terdapat kontestan lain yaitu Willy M Yoseph – Habib Ismail, Koyem – SHD, dan Agustiar Sabran – Edy Pratowo.
“ASRI nomor urut 4 jelas pasangan orang baik dan amanah yang tidak bisa dibandingkan dengan ketiga kontestan lain. Potensi luar biasa dari pasangan Abdul Razak – Sri Suwanto ini harusnya bisa dilihat oleh masyarakat Kalteng sebagai pilihan tepat menuju kemajuan dan kesejahteraan Kalteng.“ Jelas H. Abdul Ruslan yang mengharapkan kesadaran politik masyarakat Kalteng makin meningkat.(pra)
EDITOR: TOPAN