PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Komandan Korem 102/Pjg, Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto, S.I.P., M.Han., memimpin upacara ziarah dan tabur bunga dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, 10 November 2024 di Taman Makam Pahlawan Sanaman Lampang, Jalan Tjilik Riwut Km 2,5, Palangka Raya, Minggu (10/11/2024). Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan yang telah berkorban untuk kemerdekaan dan kedaulatan Indonesia.
Rangkaian kegiatan di awali dengan laporan dari Komandan upacara kepada Inspektur upacara, di ikuti penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, dan peletakan karangan bunga oleh Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto selaku Inspektur upacara. Usai upacara, rombongan melanjutkan dengan ziarah dan tabur bunga ke sejumlah makam pejuang Kalimantan Tengah, termasuk Pahlawan Nasional Tjilik Riwut.
Upacara ini di gelar sebagai bentuk penghormatan dan pengingat bagi masyarakat akan jasa besar para pahlawan dalam mempertahankan kedaulatan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hari Pahlawan menjadi momen refleksi akan semangat perjuangan yang di wariskan untuk generasi penerus.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh perwakilan dari berbagai instansi, di antaranya seperti, Plt. Sekda Provinsi Kalimantan Tengah yang mewakili Gubernur Kalteng, perwakilan Kapolda Kalteng, perwakilan Ketua DPRD Provinsi, perwakilan Kajati Kalteng, serta pimpinan instansi lainnya. Hadir pula perwakilan organisasi perempuan, termasuk Bhayangkari Polda, Persit Kartika Candra Kirana Korem 102/Pjg, Ikatan Adhyaksa Dharmakarini, dan Dharma Wanita Provinsi Kalteng.
Peringatan Hari Pahlawan ini menjadi pengingat bagi seluruh masyarakat akan pentingnya semangat juang dan kecintaan pada bangsa yang di wariskan para pahlawan. (pra)
EDITOR : TOPAN