BeritaPangkalan BunUtama

Dewan Apresiasi Perusahaan, karena Telah Membantu Mengatasi Kelangkaan Oksigen

PANGKALAN BUN,kalteng.co – Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Barat Bambang Suherman menegaskan, bahwa langkah yang dilakukan penerintah dan perusahaan terkait kelangkaan oksigen menjadi perhatian serius. Upaya yang dilakukan pemerintah dan perusahaan ini hendaknya perlu diberikan apresiasi. Mengingat langkah dengan cepat dilakukan demi membantu dan menyediakan kelangkaan oksigen yang memang sangat dibutuhkan. Beruntung ada perusahaan di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat yang bisa memproduksi sendiri (memproduksi oksigen) .
Menurut dia, apa yang dilakukan pemerintah dennan melakukan MoU sangat diapresiasi dan bentuk tindakan cepat. Terbukti oksigen bisa terpenuhi dan tidak lagi terjadi kelangkaan. Masyarakat yang membutuhkan juga terlayani  dengan baik dan bisa mendapatkan sangat mudah. Tentunya kerja sama ini juga perlu diperhatikan, supaya distribusinya juga tepat sasaran. Masyarakat yang membutuhkan tidak kesulitan mendapatkannya. Walaupun harus melalui berbagai prosedur yang telah ditentukan.
“Semoga CSR yang diberikan perusahaan kepada  pemerintah ini bisa membantu masyarakat. Kami harapkan oksigen tidak lagi terjadi kelangkaan,” ujarnya.
Dengan adanya MoU ini, pemerintah hendaknya dapat memperhatikan. Pasalnya mesin atau peralatan yang dimiliki perusahaan dalam membuat oksigen juga sudah sangat tua. Sebaiknya bisa mengupayakan memberikan mesin penghasil oksigen di rumah sakit. Hal ini menjadi proyeksi jangka panjang yang harus dilakukan. Selain itu demi mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan memiliki mesin oksigen sendiri justru akan berdampak sangat baik. Bukan hanya membantu rumah sakit saja, tapi juga mendistribusikan ke beberapa klinik yang ada di Kobar.
“Harapan kami nantinya bisa membantu masyatakat agar oksigen ini tidak kembali langka. Semoga apa yang menjadi masukan ini bisa dipertimbangkan,” ungkapnya. (son/ens)

Related Articles

Back to top button