BeritaPEMKAB SERUYAN

Disdik Seruyan Gencarkan Program Guru Penggerak

KUALA PEMBUANG, Kalteng.co-Keberadaan guru penggerak diharapkan mampu menjawab tantangan dan permasalahan dunia pendidikan yang semakin kompleks saat ini. Di samping itu, dengan semakin banyaknya jumlah guru penggerak dalam suatu daerah, juga menjadi bagian dari keberhasilan pemerintah setempat dalam meningkatkan kualitas tenaga pendidik di wilayahnya.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Dinas Pendidikan (Disdik) terus melakukan berbagai upaya dalam memajukan dunia pendidikan yang ada di kabupaten setempat, dengan mengembangkan kompetensi tenaga pendidik atau guru.

Kepala Disdik Kabupaten Seruyan, Rusdi Hidayat mengatakan, salah satu hal yang dilakukan adalah dengan mendorong para tenaga pendidik atau guru-guru untuk mengikuti program guru penggerak.

“Program guru penggerak itu sangat dibutuhkan oleh kita, karena dalam program tersebut memberikan peluang bagi guru untuk mengembangkan potensinya,” kata Rusdi Hidayat, Senin (10/6/2024).

Dijelaskan Rusdi Hidayat, berikatan dengan hal tersebut maka pihaknya juga mendorong minat para guru untuk mengikuti program tersebut. Hal ini juga sebagai langkah untuk meningkatkan kemajuan pendidikan di kabupaten setempat.

https://kalteng.co

Sementara itu, untuk di Kabupaten Seruyan saat ini sudah ada guru-guru penggerak angkatan, 5, 7, 9, 10 dan angkatan ke 11, yang mana yang angkatan 11 khusus untuk menjawab di daerah atas atau di wilayah hulu, karena mendapat program guru penggerak daerah khususnya.

“Untuk di Kabupaten Seruyan sendiri kita dorong minat guru untuk mengikuti program guru penggerak. Jadi guru penggerak angkatan 11 khusus untuk mengakomodir guru-guru kita yang ada diwilayah hulu,total kemarin ada sekitar 37 guru menunggu hasil dari 50 guru yang mengikuti,” pungkasnya. (pra)

Related Articles

Back to top button