Luna Maya Dilamar Maxime Bouttier? Ini Faktanya

KALTENG.CO-Kabar bahagia mengenai lamaran antara Luna Maya dan Maxime Bouttier sempat beredar luas. Namun, pasangan selebriti ini akhirnya memberikan klarifikasi terkait kabar tersebut.
Luna Maya dan Maxime Bouttier, yang ditemui di sebuah acara di Thamrin, Jakarta Pusat, membantah bahwa mereka telah melangsungkan prosesi lamaran.
“Untuk saat ini belum ada berita, belum ada yang bisa dibagikan dari kita berdua,” kata Luna Maya kepada awak media pada Kamis (30/1/2025).


Luna Maya menjelaskan bahwa dirinya dalam keadaan baik dan bahagia menjalani kehidupan, termasuk hubungan asmaranya dengan Maxime Bouttier. Namun, terkait kabar lamaran, Luna Maya menegaskan bahwa belum ada kabar yang berarti belum ada prosesi lamaran yang terjadi.
Maxime Bouttier juga membenarkan pernyataan Luna Maya. Dia berjanji akan memberitahukan kepada publik jika ada kabar gembira seperti acara lamaran atau pernikahan.
“Kalau ada kabar baik pasti diberi tahu,” janji Maxime Bouttier.
Meskipun demikian, Luna Maya dan Maxime Bouttier tetap terlihat mesra dan bahagia bersama. Keduanya pun meminta doa restu dari publik untuk kelancaran hubungan mereka.(*/tur)