Masyarakat Jangan Bosan Mengusulkan Aspirasi
KUALA KURUN, Kalteng.co – DPRD Gunung Mas (Gumas) kembali mengingatkan masyarakat untuk terus aktif menyampaikan aspirasi, terutama dalam kegiatan reses dan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) di setiap daerah pemilihan.
Anggota DPRD Gumas, Yulius Agau, mendorong masyarakat agar tidak ragu mengusulkan berbagai kebutuhan pembangunan, seperti perbaikan jalan, pembangunan sekolah, hingga puskesmas di daerah.
“Di perlukan sistem baru dari OPD dan Pemda agar aspirasi masyarakat dapat di akomodasi. Selain itu, masyarakat juga harus terus mengingatkan saat ada kegiatan reses atau Musrenbang,” ujar Yulius Agau, Jumat (13/12/2024). Menurutnya, untuk merealisasikan usulan tersebut, di butuhkan anggaran yang memadai. Meski anggaran terbatas, hal itu tidak boleh menjadi alasan untuk menunda kebutuhan mendesak.
Usulan masyarakat harus di pilah berdasarkan tingkat urgensinya, sehingga dapat di rancang program jangka pendek, menengah, dan panjang yang terukur serta merata.
“Setiap usulan dari desa, kelurahan, hingga kecamatan harus di evaluasi. Usulan yang mendesak perlu di realisasikan lebih cepat, sedangkan yang kurang mendesak dapat menunggu. Namun, masyarakat harus tetap semangat menyampaikan aspirasi,” tambahnya. Yulius juga menegaskan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan agar kebutuhan di daerah dapat terpenuhi secara optimal.(pra)
EDITOR: TOPAN




