BeritaKuala PembuangPEMKAB SERUYAN

Pemkab Seruyan Matangkan Rencana Pembangunan 5 Tahun ke Depan, Libatkan Semua Pihak

KUALA PEMBUANG, Kalteng.co-Pemerintah Kabupaten Seruyan terus berupaya membangun daerah dengan perencanaan yang matang. Salah satu upaya tersebut adalah dengan menggelar Forum Perangkat Daerah Rancangan Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Seruyan Tahun 2025-2029, Jumat (26/7/2024).

Kegiatan yang digelar secara virtual melalui Zoom Meeting pada Jumat, 26 Juli 2024 ini dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan, dr. Bahrun Abbas.

Dalam sambutannya, Bahrun Abbas menyampaikan bahwa saat ini Kabupaten Seruyan hampir menyelesaikan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045. Tahapan selanjutnya adalah menyusun RPJMD periode pertama tahun 2025-2029. Rancangan ini akan menjadi acuan bagi calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah terpilih dalam menyusun visi dan misi mereka pada Pilkada serentak tahun 2024.

https://kalteng.co

“Rancangan Teknokratik ini dibahas bersama oleh seluruh pemangku kepentingan, dalam rangka bertukar pendapat dan menerima saran dari setiap peserta rapat,” ujar Bahrun Abbas.

Forum ini diharapkan dapat mencapai kesepakatan untuk menentukan RPJMD tahun 2025-2029 yang akan menjadi pedoman pembangunan daerah. Kegiatan ini juga dilanjutkan dengan diskusi yang dipimpin oleh Asisten Administrasi Umum Setda Seruyan, Sugian Noor dan Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Seruyan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Dengan adanya forum ini, diharapkan Kabupaten Seruyan dapat memiliki perencanaan pembangunan yang lebih baik dan terarah, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (pra)

Related Articles

Back to top button