Peresmian Gedung Gereja Mawar Sharon Palangka Raya, Simbol Kebersamaan dan Pelayanan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (BAPPERIDA) Provinsi Kalimantan Tengah, yang juga Ketua Pembina Kerohanian Kristen Provinsi Kalteng, Leonard S. Ampung, menghadiri Ibadah Ucapan Syukur dan Peresmian Gedung Gereja Mawar Sharon (GMS) Palangka Raya, di Gedung GMS Jl. G. Obos 7, Palangka Raya, Rabu (12/3/2025).
Dalam sambutannya, Leonard S. Ampung menyampaikan harapan agar keberadaan GMS Palangka Raya tidak hanya menjadi tempat ibadah bagi jemaat, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.
“Selamat dan sukses atas peresmian Gedung GMS Palangka Raya. Semoga gereja ini menjadi tempat yang membawa kebaikan bagi umat, serta berkontribusi dalam membangun kebersamaan dan keharmonisan di tengah masyarakat,” ujarnya usai acara.
Peresmian gedung gereja di lakukan oleh Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Albert Tombak, yang hadir mewakili Wali Kota Palangka Raya. Dalam sambutannya, Albert menyampaikan apresiasi terhadap peran GMS dalam mempererat hubungan sosial dan meningkatkan nilai-nilai keagamaan di Kota Palangka Raya.
Acara yang berlangsung khidmat dan penuh sukacita ini di hadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan pemerintah daerah, tokoh agama, jemaat, serta masyarakat setempat. Rangkaian kegiatan meliputi doa bersama, ibadah, serta prosesi peresmian yang di tandai dengan pengguntingan pita.
Dengan di resmikannya Gedung GMS Palangka Raya, di harapkan gereja ini dapat menjadi pusat pembinaan rohani sekaligus aktif dalam kegiatan sosial yang memberikan manfaat bagi masyarakat luas. (pra)
EDITOR : TOPAN






