BeritaNASIONAL

Peringatan HBP ke-60, Kalapas Perempuan: Komitmen Profesionalisme dan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Di tengah semangat peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) yang ke-60, jatuh pada hari Sabtu (27/4/2024), Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Sri Astiana, turut menyampaikan ucapan selamat.

https://kalteng.co

“Dengan penuh kebanggaan dan semangat, kami menyampaikan selamat Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60. Semoga peringatan ini semakin mengukuhkan komitmen kita semua untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Sri Astiana.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Tema yang diangkat pada peringatan kali ini adalah ‘Pemasyarakatan Pasti Berdampak’, yang menggarisbawahi komitmen Pemasyarakatan dalam memberikan pelayanan yang berkualitas dan berdampak positif bagi seluruh masyarakat.

Sri Astiana menegaskan, pentingnya nilai-nilai seperti profesionalisme, akuntabilitas, sinergi, dan transparansi dalam menjalankan tugas-tugasnya. Ini tidak hanya menjadi panggilan tugas bagi Pemasyarakatan, tetapi juga sebuah komitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara menyeluruh.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 ini menjadi momentum untuk merefleksikan pencapaian, tantangan, dan harapan ke depan dalam mengelola sistem pemasyarakatan di Indonesia.

Di tengah dinamika perkembangan zaman, Pemasyarakatan terus berupaya menyesuaikan diri untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan berkualitas bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Dengan semangat yang menggelora, peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 ini menjadi bukti nyata komitmen penuh Pemasyarakatan dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan negara,” pungkasnya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button