BeritaEKSEKUTIFPEMKAB GUNUNG MAS

Pj Bupati Pimpin Apel di Hari Lahir Pancasila

KUALA KURUN, Kalteng.co – Pada puncak Hari Lahir Pancasila yang dilaksanakan setiap wilayah provinsi hingga kabupaten di Indonesia, secara khusus di Kabupaten Gunung Mas juga melakukan apel bersama forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) setempat. Yang mana, dilaksanakan setiap tanggal 1 Juni.

Di momen itu, Pj Bupati Gunung Mas Herson B Aden, sebagai inspektur upacara (Irup) apel dan membacakan amanat dari Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP). Tampak hadir, Kajari Sahroni SH MH, Kapolres AKBP Theodorus P Santosa, Pabung 1016/PLK Letkol M Abadi, Ketua PN Galih Bawono, dan sejumlah pejabat lainnya.

Pj Bupati Gunung Mas Herson B Aden mengatakan, di momen kelahiran pancasila ini upaya untuk selalu menjaga kerukunan, dalam meningkatkan kebersamaan dalam membangun bangsa secara khusus di kabupaten tersebut, agar masyarakatnya sejahtera, mandiri dan berdaya saing. “Oleh sebab itu, ada juga imbauan dari pusat untuk semua kita bisa menjaga toleransi ya, menjaga apa namanya keberagaman, dan kita juga harus menyesuikan dengan kemajuan teknologi informasi,” ucap Herson B Aden, kepada wartawan, Sabtu (01/06/2024).

Menurutnya, adanya kemajuan teknologi informasi itu agar masyarakat bisa kristis dan bijak dalam menggunakan alat komunikasi, seperti smartphone tersebut semua tergantung dengan jari, sehingga apa yang dibagikan harus bisa disaring lebih dahulu dan yang memang positif. “Harapan kita agar yang menggunakan smartphone itu untuk melakukan hal yang positif, jangan sampai nantinya ada narasi-narasi yang bisa memecah belah anak bangsa, terkhusus di Gunung Mas ini,” pesan Herson.

Dia menambahkan, di momentum hari lahir Pancasila ditahun 2024 ini, perlu disampaikan dalam ada beberapa poin tadi, sebagai upaya untuk menuju Indonesia emas di tahun 2045, yang memang seutuhnya.(pra)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button