Polda Kalteng Pelatihan Konselor dan Trauma Healing
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Polda Kalteng pelatihan konselor dan trauma healing. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan personel. Dua bidang yang diajarkan tentunya berguna ketika bertugas nantinya, Senin (21/11/2022).
Pemulihan kondisi psikologi bagi masyarakat yang menjadi korban bencana alam sangatlah penting. Karena itu, kehadiran Polri di tengah masyarakat saat bencana diperlukan, untuk memberikan pendampingan bagi para korban yang mengalami kepanikan dan rasa trauma.
Pelatihan dibuka Wakapolda Kalteng Irjen Pol Ida Oetari Poernamasasi dihadiri Kabagpsipol Biro Psikologi SDM Mabes Polri Kombes Pol Cucuk Trihono selaku pemateri dan pejabat utama Polda Kalteng lainnya.
Wakapolda Kalteng mengungkapkan, kegiatan ini digelar sebagai upaya meningkatkan kemampuan personel, khususnya dalam membantu masyarakat yang menjadi korban bencana alam atau tindak pidana khusus lainnya.
“Jadi apabila ada kejadian bencana alam atau khusus lainnya. Personel kita sudah siap memberikan pendampingan psikologi bagi masyarakat yang membutuhkan,” katamya.
Ia juga mengingatkan kepada para peserta pelatihan agar dapat mengikuti kegiatan dengan maksimal. Sehingga ilmu yang diperoleh bisa diimplementasikan langsung di lapangan.
“Semoga dengan pelatihan yang diberikan, dapat mewujudkan konselor dan tim trauma healing yang unggul. Sehingga semua permasalahan yang terjadi di masyarakat dapat teratasi,” tutupnya. (oiq)