BeritaDISKOMINFO KALTENGDiskominfosantikDISKOMINFOSANTIK KALTENGPEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Rakornas 2025 di Mamuju, Sinergi Pusat dan Daerah Menuju Indonesia Emas 2045

MAMUJU, Kalteng.co – Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Ditjen Polpum) Kementerian Dalam Negeri RI sukses menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pelaksanaan Urusan Pemerintahan Umum Tahun 2025 di Hotel Maleo, Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis (16/1/2024). Acara ini dihadiri Kepala Badan Kesbangpol dari seluruh provinsi dan kabupaten/kota di Indonesia.

Plh. Sesditjen Polpum Kemendagri RI, Ispahan Setiadi, menyatakan Rakornas bertujuan memperkuat komunikasi dan koordinasi pusat-daerah. “Diharapkan, Rakornas ini meningkatkan implementasi indikator kinerja bidang politik dan pemerintahan umum untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Sementara itu, Dirjen Polpum Kemendagri RI yang juga Pj. Gubernur Sulawesi Barat, Bahtiar, mengungkapkan apresiasinya atas terpilihnya Sulawesi Barat sebagai tuan rumah. “Rakornas ini tidak hanya memperkuat sinergi nasional tetapi juga memperkenalkan potensi Sulawesi Barat sebagai bagian dari kontribusi daerah terhadap pembangunan nasional, termasuk dukungan strategis bagi Ibu Kota Nusantara (IKN),” ujarnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

Bahtiar menyoroti keunggulan Sulawesi Barat, seperti sumber daya alam dan pengembangan infrastruktur, sebagai modal penting untuk mendukung pembangunan IKN.

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, secara resmi membuka Rakornas dengan menekankan pentingnya kolaborasi dan stabilitas politik demi mencapai target ambisius pemerintah. “Arahan Presiden Prabowo menegaskan birokrasi yang bersih dan solid untuk mendorong pertumbuhan ekonomi 8% dan penguatan kapasitas fiskal daerah. Kolaborasi pusat-daerah serta stabilitas politik adalah kunci,” tegas Bima.

Ia juga menyoroti tantangan Pemilu dan Pilkada serentak 2024 yang dinilai kompleks, memerlukan koordinasi matang, dan menjaga harmoni sosial-politik. “Peran Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) sangat strategis dalam meredam potensi konflik,” tambahnya.

Bima mengapresiasi upaya Kesbangpol dalam identifikasi potensi konflik dan mediasi strategis. Menurutnya, sinergi pusat, daerah, dan masyarakat menjadi fondasi utama untuk menjaga harmoni bangsa.

Lisamson, Perencana Ahli Muda Badan Kesbangpol Kalimantan Tengah, menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Rakornas ini. “Forum ini memberikan ruang strategis untuk menyelaraskan program kerja pusat dan daerah. Kami berkomitmen mendukung kebijakan nasional demi terwujudnya Asta Cita menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Kepala Badan Kesbangpol Kalimantan Tengah, Katma F. Dirun, menambahkan bahwa Rakornas menjadi momentum strategis untuk menyelaraskan langkah pemerintah pusat dan daerah. “Kami fokus pada penguatan wawasan kebangsaan, pengelolaan potensi konflik, dan peningkatan kesadaran politik masyarakat. Semua ini untuk memastikan keberhasilan program kerja yang berdampak nyata bagi masyarakat,” tuturnya.

Ia menekankan pentingnya dukungan Kalimantan Tengah terhadap pembangunan IKN sebagai kawasan penyangga. “Dengan sinergi yang erat, kami optimistis cita-cita besar menuju Indonesia maju, berdaulat, dan sejahtera dapat tercapai,” pungkas Katma.

Rakornas 2025 di Mamuju menjadi ajang strategis dalam memperkuat sinergi pemerintah pusat dan daerah, sekaligus menunjukkan kesiapan seluruh elemen pemerintahan dalam menghadapi tantangan besar menuju Indonesia Emas 2045. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button