Berita

Sambung Rasa Perwakilan Kemenkeu Kalteng

PALANGKA RAYA, Kalteng.co -Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Kalteng Peduli mengajak seluruh pejabat dan pegawai untuk berdonasi, membantu masyarakat sekitar dan pegawai yang terdampak Covid-19 melalui kegiatan Sambung Rasa. Perwakilan Kemenkeu Kalteng
melakukan kegiatan Sambung Rasa Kemenkeu Peduli, Selasa (22/12).

Kegiatan ini merupakan pengumpulan donasi dari seluruh pegawai Kemenkeu yang berada diseluruh Kalteng. Termasuk satuan-satuan kerja Kemenkeu di daerah dan jumlah donasi terkumpul sebanyak Rp36juta.

Hasil dari pengumpulan donasi tersebut di koordinir oleh Sekretariat Perwakilan Kemenkeu Kalteng dalam hal ini Kanwil DJPb Kalteng, selanjutnya didistribusikan secara bersama-bersama ke beberapa yayasan, seperti panti asuhan, rumah sakit dan masyarakat sekitar.

Kepala Perwakilan Kemenkeu Kalteng Ratih Hapsari Kusuma Wardani didampingi Kepala KPBC Palangka Raya Indra Sucahyo, Kepala KPKNL Palangka Raya RB Sigit Budi Prabowo dan KPP Pratama Palangka Raya Daniel Tarigan membagikan bantuan Sambung Rasa Kemenkeu Peduli Ke Yayasan Budi Mulya, Yayasan Kesejahteraan Madani dan Panti Asuhan Maria Ines.

“Selain itu, donasi bantuan dalam bentuk paket sembako diditribusikan juga untuk masayarakat miskin di wilayah Palangka Raya yang secara ekonomi terdampak Covid-19,” kata Ratih.

Diungkapkannya, kegiatan Sambung Rasa ini merupakan bentuk silaturahmi dan kepedulian para pegawai Kemenkeu. Guna membantu sesama yang secara ekonomi terdampak Covid19.

“Selain itu kegiatan merupakan kegiatan yang dilaksanakan Kemenkeu serentak diseluruh Indonesia,” ucapnya kepada Kalteng Pos.

Ditambahkannya, kegiatan sambung rasa Kemenkeu peduli ini, selain bentuk kepedulian pegawai Kemenkeu kepada sesama, juga sebagai upaya membantu menggerakan perekonomian daerah dengan membeli paket baantuan dalam bentuk sembako di toko-toko kelontong dan UMKM.

“Disamping itu, paket bantuan juga sebagian diberikan dalam bentuk alat pelindung diri (APD) ke petugas medis rumah sakit RSUD Imanudin oleh KPBC Pangalan Bun,” pungkasnya. (abw)

Related Articles

Back to top button