Suami Hajar Istri di Barito Timur, Gara-gara Tak Diberi Uang
TAMIANG LAYANG, Kalteng.co – Suami hajar istri terjadi di Jalan Ampah-Muara Teweh tepatnya di Kabupaten Barito Timur (Bartim). MN (26) menganiaya istri, KN (25) hingga babak belur karena tak diberi jatah uang, Minggu (25/4/2021) sekitar pukul 17.00 WIB.
Peristiwa berawal ketika MN ke toko kosmetik tempat berjualan KN di Jalan Ampah – Muara Teweh RT 10 Kelurahan Ampah Kecamatan Dusun Tengah. Kala itu, MN memaksa korban menyerahkan uang hasil jualan, namun tidak diberi.
Emosi MN kemudian memukul korban dengan panci teflon dan tangan kosong berulang kali, sehingga korban memar di bagian tubuh dan benjol pada bagian wajah sampai kepala.
Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra melalui Kapolsek Dusun Tengah Iptu Nur Heriyanto mengatakan, korban melaporkan suaminya karena kelakuan yang sudah keterlaluan. Korban syok mengalami luka cukup parah.
“Kedua pasutri itu baru dua minggu pindah dari Amuntai berjualan di Ampah, memang kelakuan suami memukul istrinya itu sudah berulang kali dilakukan sejak menikah,” ucap kapolsek dihubungi Kalteng Pos, Senin (26/4/2021).