BeritaDISKOMINFO KALTENGDiskominfosantikDISKOMINFOSANTIK KALTENGPEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Wagub Kalteng Hadiri Rapat Paripurna ke-3 DPRD Provinsi, Sampaikan LKPj Gubernur Akhir Tahun Anggaran 2023

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo turut menghadiri Rapat Paripurna ke-3 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024 DPRD Provinsi Kalteng. Rapat tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Gabungan DPRD Provinsi Kalteng, Senin (25/3/2024). Ketua DPRD Provinsi Kalteng, Wiyatno, memimpin jalannya rapat yang beragendakan mendengarkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Gubernur Akhir Tahun Anggaran 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Gubernur H. Edy Pratowo membacakan pidato pengantar Gubernur Kalteng menyampaikan bahwa LKPj Gubernur Akhir Tahun Anggaran 2023 disusun sesuai pedoman baku yang ditetapkan Kementerian Dalam Negeri. LKPj tersebut dirancang untuk menggambarkan hasil penyelenggaraan urusan pemerintahan yang dilaksanakan oleh Pemprov Kalteng, serta melaporkan kinerja Gubernur selaku Kepala Daerah selama satu tahun anggaran. Penyampaian LKPj Gubernur kepada Dewan merupakan upaya untuk memperkuat koordinasi, komunikasi, dan transparansi dalam proses pemerintahan daerah.

“Berkat kerja keras dan komitmen dari semua pihak, baik pemerintah daerah, DPRD, maupun masyarakat Kalimantan Tengah, pembangunan di wilayah ini menunjukkan peningkatan yang signifikan. Capaian tersebut tercermin dari berbagai indikator kinerja makro, seperti peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan penurunan angka kemiskinan serta pengangguran,” ujar Edy.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button