PEMKAB KATINGAN

Bupati Ingin Desa Rawan Banjir Ada Bangunan Panggung

KASONGAN, Kalteng.co – Bencana banjir di Kabupaten Katingan dalam tiga tahun terakhir, selalu terjadi. Oleh sebab itu Bupati Katingan Sakariyas ingin, supaya desa-desa yang selama ini rawan banjir ada membuat bangunan panggung, dalam bentuk apapun. “Bisa aula, maupun balai pertemuan. Ini sangat penting, ditengah kondisi bencana banjir yang selalu terjadi selama ini,” kata Bupati Katingan Sakariyas pada acara peresmian Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa Kabupaten Katingan, Selasa (15/11/2022).

Keinginannya ini ujar Bupati, sudah sering dia sampaikan. Sebab bencana banjir ini memang sangat mengganggu kehidupan masyarakatnya. “Jika ada bangunan panggung. Nanti bisa menjadi tempat mengungsi bagi warga, maupun tempat dapur umum,” ujarnya.

Sedangkan untuk pembangunannya, kata Sakariyas, jika dibolehkan dan tidak bertentangan dengan aturan atau ketentuan yang berlaku, maka bisa menggunakan dana desa. “Mudahan keinginan ini bisa dilakukan nantinya. Sebab ini untuk kepentingan masyarakat banyak. Agar ketika terjadi banjir, masyaralat kita tetap aman,” ucapnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kemudian lanjutnya, selama ini ada desa yang kesulitan tempat pengungsian. Sehingga masyarakat, mau tidak mau tetap bertahan di rumahnya masing-masing, dengan kondisi air menggenangi dalam rumah. “Inilah yang terjadi selama ini,” pungkasnya.(eri)

Related Articles

Back to top button