Ekonomi Bisnis

FKIJK Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir

KASONGAN – Bencana banjir yang menimpa wilayah Katingan terus mendapat perhatian dari berbagai pihak. Untuk meringankan beban warga yang terdampak bencana ini, Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) pun turut menyalurkan bantuan bagi korban banjir. Bantuan diserahkan Pimpinan Bank Kalteng Cabang Kasongan H Rumbun B Untung selaku perantara kepada Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Katingan Eka Surya Dilaga, Selasa (22/9).


“Bantuan berupa beras dengan jumlah 437 sak dengan berat masing-masing lima kilogram ini adalah bentuk kepedulian yang ditunjukkan FKIJK. Bantuan ini untuk meringankan beban warga kita yang terkena musibah bencana,” ujar H Rumbun B Untung kepada wartawan.

Dia berharap, bantuan yang diberikan tersebut bisa segera untuk disalurkan kepada warga yang terdampak bencana. “Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat. Kami juga mendoakan supaya banjir yang masih terjadi di wilayah hilir dapat segera surut dan air kembali normal,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Pelaksana BPBD Katingan, Eka Surya Dilaga menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Katingan kami mengucapkan terima kasih. Insyaallah ini akan segera kami salurkan. Namun terlebih dulu akan kami laporkan ke pimpinan,” jelasnya.


Eka Surya Dilaga mengungkapkan, bantuan untuk korban banjir ini tidak hanya dari FKIJK saja, namun juga ada dari organisasi yang lain. Sebagian bantuan yang melalui BPBD sudah disalurkan. Sedangkan bantuan dari FKIJK tersebut akan diserahkan ke Dinas Sosial.

https://kalteng.co https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Biar mereka (Dinas Sosial, red) yang ngatur dan menyalurkannya. Biar nanti bisa fokus menjadi satu sumber untuk bantuan ini. Sebab mereka yang pegang data korban bencana yang terdampak,” tandasnya. (kom/eri/b5/aza)

Related Articles

Back to top button