Ekonomi Bisnis

Harga Emas Perhiasan Berlahan Lahan Turun

PALANGKA RAYA, kalteng.coHar­ga emas di pasar besar Kota Palangka Raya dalam tiga bulan terakhir berlahan lahan mulai turun. Sebel­umnya, harga emas sempat naik drastis, hal ini dilon­tarkan salah satu owner toko emas, H Mahdan.

“Awal – awal terjadinya pandemi Covid-19 harga emas naik drastis dari har­ga sebelumnya. Kalau hari ini (kemarin, red) harga emas 99 yang dulu har­ganya tembus Rp980.000 per gram, sekarang sudah turun di harga Rp880.000 per gram. Kalau emas pu­tih perhiasan sekarang harganya Rp750.000 per gram,” ucapnya kepada Kalteng saat ditemui di toko emas miliknya Jalan Jawa Pasar Baru, kompleks pasar besar, Kota Palangka Raya, Rabu (3/2).

Dia juga mengatakan, bahwa emas yang ada di tokonya itu adalah emas lokal yang dibelinya dalam bentuk batangan. Sebe­lum dijual ke konsumen ia lebih dulu membuat emas tersebut menjadi emas perhiasan yang cantik, agar konsumen lebih tertarik.

Menurut dia, menge­nai turunnya harga emas tersebut animo mas­yarakat untuk membeli emas sedikit menurun dibanding sebelum pan­demi. “Kalau kencend­erungannya masyarakat lebih banyak yang menjual emasnya dibanding mem­beli,” jelasnya.

Meskipun harga emas sudah mulai menurut, ia berharap pandemi Covid-19 segera berlalu, sehingga ia sebagai pelaku usaha bisa melakukan ak­tivitas secara normal dan perekonomian masyarakat berlahan lahan bisa pulih kembali. (yan/aza)

Related Articles

Back to top button