REMBUK : Wakil Bupati barsel Satya Titiek Atyani Djoedir saat menyampaikan sambutannya, di acara rembuk stunting, yang di gelar di aula Setda Barsel. FOTO JENERI KALTENG POSBUNTOK,Kalteng.co – Wakil Bupati Barito Selatan, Satya Titiek Atyani Djoedir mengatakan, bahwa sisa lebih perhitungan anggaran (SiLPA) tahun berjalan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2020 lalu sebesar Rp85.141.845.272,62.
“SiLPA tahun berjalan ini menjadi saldo awal khas di tahun 2021,” kata Satya Titiek Atyani Djoedir, saat di bincangi wartawan di ruang kerjanya, Rabu (30/06/2021).
Di jelaskan Wabup, SiLPA tahun 2020 ini di pergunakan untuk menutupi defisit tahun 2021 dan pembiayaan netto sebesar Rp65.634.375.916,03.
Orang nomor dua di jajaran Pemkab Barsel itu menuturkan, bahwa Laporan Keuangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2020 itu. Sudah di lakukan pemeriksaan oleh BPK RI Perwakilan Kalimantan Tengah.