BeritaHukum Dan KriminalUtama

Begini Kronologi Kecelakaan Maut di Kalampangan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Trans Kalimantan, Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya, Sabtu (16/11/2024) sekitar pukul 12.30 WIB. Insiden ini mengakibatkan tiga orang tewas di tempat. Kasus itu tersebut kini telah di tangani oleh jajaran Satlantas Polresta Palangka Raya.

Kasatlantas Polresta Palangka Raya, AKP Edigio Sumilat menjelaskan, kecelakaan melibatkan sebuah sepeda motor Honda Beat warna hitam dan sebuah dump truk bernomor polisi DA 8191 DI. Sepeda motor di kendarai oleh M Muhli (41) dengan dua penumpang, Mahmudah (39) dan seorang anak, Norma (10). Sementara dump truk di kemudikan oleh Doni Prasetyo (38).

Berdasarkan kronologi, dump truk tersebut melaju dari arah Palangka Raya menuju Kelampangan. Saat melewati tikungan, motor yang datang dari arah Kabupaten Pulang Pisau kehilangan kendali dan menabrak bagian samping kanan bak truk.

“Karena jarak yang terlalu dekat, pengendara sepeda motor tidak dapat menghindar, sehingga tabrakan tidak dapat di hindarkan. Ketiga korban meninggal dunia di lokasi kejadian akibat benturan keras,” ujarnya.

Pihaknya langsung melakukan evakuasi korban dan mengamankan lokasi kejadian. Jenazah ketiga korban di bawa ke rumah sakit terdekat untuk proses identifikasi lebih lanjut. Saat ini, Satlantas Polresta Palangka Raya masih menyelidiki insiden ini untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan, termasuk mengevaluasi faktor kelalaian atau kondisi jalan.

“Saya juga mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati, terutama saat melintas di jalur rawan kecelakaan, demi keselamatan bersama,” pungkasnya. (oiq)

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Related Articles

Back to top button