Cegah Kejahatan Jalanan Palangka Raya, Polantas Intensifkan Patroli
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Guna mengantisipasi meningkatnya kejahatan jalanan, Satlantas Polresta Palangka Raya intensif melakukan patroli dan pengawasan di sejumlah titik strategis di kota.
Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat, terutama di lokasi rawan kriminalitas, Senin (13/1/2025) malam.
Kasatlantas Polresta Palangka Raya, AKP Egidio Sumilat menyatakan, bahwa personel Satlantas telah disebar ke berbagai area yang sering dilalui kendaraan, seperti pasar dan persimpangan utama.
Kehadiran petugas tidak hanya bertujuan untuk mengatur arus lalu lintas, tetapi juga mencegah tindakan kriminal yang dapat meresahkan masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk tidak hanya mengatur lalu lintas, tetapi juga menciptakan lingkungan yang aman bagi masyarakat,” ujarnya, Selasa (14/1/2025).
Dalam patroli ini, petugas mengedepankan pendekatan humanis, memberikan rasa aman bagi pengguna jalan sekaligus mengawasi potensi pelanggaran atau aktivitas mencurigakan.
Lokasi-lokasi seperti pasar dan pusat keramaian menjadi prioritas pengawasan mengingat tingginya mobilitas masyarakat di area tersebut.
Diharapkan, dengan intensifnya pengawasan ini, angka kejahatan jalanan dapat ditekan dan masyarakat merasa lebih nyaman saat beraktivitas di luar rumah.
“Kami juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dengan segera melaporkan jika menemukan tindakan mencurigakan di jalan raya,” pungkasnya. (oiq)
EDITOR: TOPAN