Dua Warga Bertikai Akibat Membakar Sampah
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Dua warga berrtikai akibat membakar sampah. Keributan iterjadi di salah satu pemukiman di Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Senin (9/10/2023).
Untuk meredam kesalahpahaman antara warganya itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Palangka Brigadir Polisi Yudo hadir ditengah-tengah kedua warga itu untuk memberikan fasilitas mediasi guna mencari solusinya jalan keluarnya.
Kejadian tersebut melibatkan dua warga di Kelurahan Palangka berinisial A dan Saudara J. Pada awalnya warga J membakar sampah di depan rumahnya, dimana anak A bermain di area tersebut dan dinilai membahayakan anaknya sehingga ia marah-marah.
“Saya menemui kedua pihak yang terjadi selisih paham itu mendengarkan masing-masing keluhan mereka. Setelah ditemukan titik permasalahnnya kemudian bersama-sama untuk saling memahami dan memaafkan,” katahya.
Selain mediasi, tak lupa ia juga memberikan imbauan kepada masyarakat terkait darurat bencana kabut asap. Masyarakat diminta untuk tidak membakar lahan atau sampah demi menjaga kualitas udara yang lebih baik.
“Kegiatan mediasi ini merupakan salah satu upaya Bhabinkamtibmas untuk menjalin kerjasama dan tali silaturahmi dengan masyarakat. Tujuannya adalah mencegah konflik di lingkungan yang dapat mengganggu ketentraman masyarakat,” pungkasnya. (oiq)