Hukum Dan Kriminal

Gencarkan Edukasi Larangan Balapan Liar dan Knalpot Brong di Palangka Raya 

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Satlantas Polresta Palangka Raya terus berupaya menanggulangi maraknya balapan liar dan penggunaan knalpot brong yang tidak sesuai spesifikasi teknis di wilayah hukumnya.

Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan memberikan pendidikan masyarakat lalu lintas (Dikmas Lantas) di kawasan Jalan Tjilik Riwut Km. 12 dan sekitarnya, Jumat (28/2/2025) pagi.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi melalui Kasatlantas, AKP Egidio Sumilat menjelaskan, kegiatan ini bertujuan  mengedukasi masyarakat mengenai larangan balapan liar dan penggunaan knalpot brong, sesuai dengan regulasi yang berlaku.

“Edukasi ini kami sampaikan berdasarkan Pasal 285 ayat 1 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ),” ujarnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Menurutnya, aksi balapan liar dan penggunaan knalpot brong tidak hanya melanggar aturan, tetapi juga sangat meresahkan masyarakat serta membahayakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

“Oleh karena itu, kami terus berupaya menanggulangi masalah ini dengan berbagai cara, termasuk melalui edukasi langsung kepada masyarakat,” tutupnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button