Jago Merah Mengamuk, Satu Rumah dan Empat Pintu Barak di Pahandut Seberang Rata Dengan Tanah

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Jago merah mengamuk, satu rumah dan empat pintu barak di Pahandut Seberang rata dengan tanah. Insiden tersebut terjadi di tengah masyarakat sedang terlelap tidur, pada Jumat (3/11/2023) dini hari.
Tepatnya insiden kebakaran tersebut terjadi di pemukiman tepian Sungai Kahayan di Jalan Pantai Cemara Labat Wisata II, Kelurahan Pahandut Seberang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya.
Pada peristiwa mengamuknya jago merah itu langsung direspon cepat oleh tim pemadam kebakaran di Kota Cantik ini, baik itu dari pemerintah daerah setempat ataupun para relawan yang ada.
Salah seorang anggota relawan Emergency Fatmawati, Fauzi mengatakan, laporan tersebut diterima pada sekitar pukul 02.40 WIB, kemudian pihaknya segera bergegas meluncur ke lokasi kejadian.
“Di lokasi kebakaran itu, kami melihat api sudah membumbung tinggi di atap rumah masyarakat sehingga langsung dengan cepat menggelar peralatan untuk melakukan pemadaman,” katanya usai kejadian.
Menurutnya, dari pendataan di lapangan sementara ini pada saat proses pemadaman, ada sekitar lima bangunan tempat tinggal masyarakat setempat yang ludes dilahap oleh jago merah. Objek terbakar ini ada satu unit rumah dan empat pintu barak yang berbahan kayu.
“Proses pemadaman kurang lebih selama 40 menit. Untuk kendalam mungkin akses jalan memang cukup kecil hanya satu mobil saja, akan tetapi sumber air sangat melimpah,” pungkasnya. (oiq)

