Karhutla di Kecamatan Dadahup Makin Luas
KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Ancaman Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kabupaten Kapuas semakin nyata. Bahkan Karhutla di Kecamatan Dadahup terus meluas hingga Minggu (27/8/2023).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas menjelaskan menindaklanjuti laporan Kades Kahuripan Permai B4 serta permintaan tambah tim pemadaman di lokasi karhutla, Satgas Posko Siaga Darurat Bencana Karhutla Kabupaten Kapuas melakukan Apel/Breafing personel dan persiapan keberangkatan sekitar pukul 12:40 WIB.
Selanjutnya pukul 13:05 WIB Satgas menuju lokasi, sampai di lokasi Satgas langsung melaksanakan pemadaman di Desa Kahuripan Permai B4 Kecamatan Dadahup mulai dari pukul 14:30 WIB sampai 19:00 WIB, kondisi api belum padam.
“Karena banyaknya titik api Satgas memfokuskan pemadaman di sekitar pemukiman warga,” jelasnya.
Sinaga mengatakan selanjutnya sekitar pukul 19:10 WIB Satgas menerima laporan kejadian karhutla yang mengarah ke pemukiman warga di Desa Bentuk Jaya A5 Kec.Dadahup, Satgas menuju lokasi dan langsung melakukan pemadaman mulai dari pukul 20:00 – 21:30 WIB.
“Kondisi api belum padam, dan untuk wilayah pemukiman dapat diamankan,” pungkasnya. (alh)