Hukum Dan Kriminal

Polda Kalteng Turun Tangan Usut Kematian Wanita Cantik Diduga Hamil di Desa Garung

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Polda Kalteng memback up Polres Pulang Pisau dalam melakukan pengungkapan terhadap penemuan jasad wanita cantik di tepi Jalan Trans Kalimantan di Desa Garung, Senin (12/5/2025).

Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut lagi mengenai penemuan jenazah tersebut.

“Jasad baru ditemukan kemarin, saat ini kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut lagi,” katanya saat dikonfirmasi didampingi Dirreskrimum Polda Kalimatan Tengah, Kombes Pol Nuredy Irwansyah, Selasa (13/5/2025) sore.

Lanjutnya, kini tim penyidik dari Ditreskrimum Polda Kalteng telah memback up rekanan Polres Pulpis untuk melakukan penyelidikan.

“Doakan saja semoga pelakunya segera tertangkap dan terungkap terang benderang. Untuk identitas masih dilakukan penyelidikan oleh tim penyidik,” tukasnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co
Back to top button