Penataan Pangkalan Bun Park Digenjot
PANGKALAN BUN, Kalteng.co – Pemkab Kotawaringin Barat (Kobar) terus berupaya mempercantik dan menata Pangkalan Bun Park sebagai salah satu ruang publik yang menjadi ikon kota. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kobar segera menyelesaikan serangkaian pembenahan di kawasan tersebut sesuai arahan Penjabat Bupati Kobar, Budi Santosa.
Kepala Dinas PUPR Kobar, Muhammad Hasyim Muallim, menegaskan bahwa penataan dan pembangunan di Pangkalan Bun Park harus diselesaikan tahun ini. “Kawasan ini merupakan ruang terbuka yang banyak dikunjungi masyarakat. Oleh karena itu, berbagai fasilitas harus segera dibangun dan diperbaiki,” ujarnya.
Adapun beberapa proyek lanjutan yang sedang dikerjakan meliputi pembangunan pagar pembatas di area belakang Pangkalan Bun Park, pembangunan akses jalan mengelilingi area plaza hingga ke belakang panggung, pembuatan drainase dan kolam resapan, rehabilitasi panggung dan sarana utilitas, serta pemasangan ornamen di luar aula dan gebyok.
“Kami menggenjot seluruh pembangunan dan penataan di Pangkalan Bun Park sebagai wujud komitmen pemerintah daerah untuk menyediakan ruang publik yang lengkap dan memadai,” jelas Hasyim.
Selain sebagai ruang terbuka hijau, Pangkalan Bun Park juga memiliki berbagai fasilitas yang dapat dimanfaatkan masyarakat secara gratis. “Di tengah kota ini, kami menyediakan lokasi yang dapat menjadi tujuan wisata bagi masyarakat bersama keluarga, dengan fasilitas seperti area bermain, tempat kuliner, dan ruang untuk menggelar acara,” tambah Hasyim.
Lebih lanjut Hasyim menyebutkan, bahwa gedung Antakusuma yang berkapasitas besar juga sering digunakan untuk berbagai kegiatan. Selain itu, terdapat gazebo yang kerap dimanfaatkan oleh pelajar dan mahasiswa untuk berdiskusi dan belajar. “Kami juga menyediakan akses Wi-Fi gratis bagi pengunjung yang berada di area ini. Kami berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kotawaringin Barat,” pungkasnya. (son)
EDITOR : TOPAN