RSUD Kota Tersisa Satu Pasien Covid-19
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – RSUD Kota tersisa satu pasien Covid-19. Direktur RSUD Kota Palangka Raya dr Abram Sidi Winasis melalui Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) nya dr Hendra Panguntaun menyampaikan informasi terbaru terkait pasien Covid di RSUD.
Dikatakan Hendra, saat ini hanya ada satu pasien Covid – 19 yang di rawat di RSUD Kota Palangka Raya dengan gejala berat. Seperti sesak nafas dan apabila mengambil nafas cukup berat dari pada mengambil nafas biasanya.
Selain itu saturasi oksigennya pun ada pada angka 90 persen, kemudian hasil rontgen paru – parunya menggambarkan adanya pneumonia atau umunya di kenal dengan radang paru – paru dengan kondisi berat.
“Gejala awalnya sesak nafas, hilang penciuman, diare ringan, namun lama kelamaan kondisinya memburuk sehingga dilakukan penanganan berupa perawatan intensif di RSUD Kota Palangka Raya,” ucapnya kemarin.
Dan kondisi pasien tersebut saat ini sudah mulai membaik bahkan sudah memasuki fase pemulihan kondisi fisik tubuh dan pemulihan imun, hanya menunggu hasil swab ( uji usap) Polymerase Chain Reaction (PCR) negatif.




