EKSEKUTIFPEMKAB BARITO UTARA

Kadisdik Serahkan Piala Pemenang O2SN Barito Utara

MUARA TEWEH, Kalteng.co – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara (Kadisdik Batara) Syahmiludin A Surapati menyerahkan hadiah bagi pemenang lomba Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Barito Utara tahun 2023 di Aula Dinas Pendidikan setempat, Sabtu (14/10).
Selain penyerahan hadiah bagi pemenang lomba O2SN, Disdik Barito Utara juga melaksanakan Revitalisasi Bahasa Daerah (RBD) tahun 2023. Dalam kegiatan tersebut dihadiri kepala sekolah tingkat SD dan SMP.

Kepala Disdik Batara Syahmiludin A Surapati mengatakan, pembinaan dan pengembangan olahraga di sekolah yang dilakukan oleh Kemendikbud Ristek merupakan salah satu bagian dari empat pilar kebijakan pembangunan pendidikan yang meliputi olah hati, olah rasa, olah pikir dan olahraga.

“Olahraga merupakan kegiatan fisik yang dapat membangkitkan semangat, menumbuhkan sportivitas, persahabatan dan persaudaraan,” kata Kadisdik Syahmiludin pada acara yang di laksanakan di aula Disdik.
Dikatakan Kadisdik, pada ajang lomba O2SN tingkat Provinsi Kalteng di Palangka Raya, kontingen O2SN Barito Utara meraih medali yaitu 2 medali emas dan 2 medali perunggu pada cabang lomba karate, kemudian 2 medali perunggu pada cabang lomba senam serta 1 medali perak pada cabang lomba pencak silat.

“Saya ucapkan selamat kepada anak-anaku yang telah berhasil menjadi juara O2SN tingkat Kabupaten Barito Utara. Teruslah berlatih dan asah terus kemampuan, sehingga nantinya dapat menjadi juara ke tingkat yang lebih tinggi,” imbuh Syahmil panggilan akrabnya.

Disampaikannya, pada kegiatan lomba Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Barito Utara tahun 2023 yang dilaskanakan pada bulan Juli 2023 lalu memperandingkan 6 (enam) cabang lomba. Enam cabang lomba yang dipertandingkan pada O2SN yaitu pertama atletik, renang, bulu tangkis, pencak silat, karate dan senam.

Sementara itu, Kabid Pendidikan Dasar Samsul Astorijaya mengatakan, kegiatan lomba O2SN tingkat Kabupaten Barito Utara dilaksanakan pada tanggal 18-19 Juli 2023 lalu di Muara Teweh. Pada kegiatan lomba O2SN tingkat Provinsi Kalimantan Tengah dilaksanakan pada tanggal 1-10 Agustus 2023 di kota Palangka Raya. (her)

Related Articles

Back to top button