PEMKAB KATINGAN

Kalteng Expo 2023, Bupati Katingan Beri Dukungan Pelaku IKM dan UMKM

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Bupati Katingan Sakariyas mengapresiasi acara Kalteng Expo 2023 yang digelar Pemprov Kalteng sejak tanggal 17-21 Mei 2023 di Area Pameran Jalan Temanggung Tilung, Palangka Raya.

https://kalteng.co

Dengan adanya acara ini, Sakariyas berharap, baik pelaku IKM maupun UMKM, produk-produk yang dipromosikan banyak diminati dan semakin dikenal masyarakat luas danKalteng pada umumnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Pelaku IKM maupun UMKM harus jeli melihat peluang. Acara seperti inilah waktu yang tepat bagi mempromosikan produk yang diolahnya. Dengan harapan, selain semakin dikenal juga semakin diminati oleh masyarakat. Tentunya, acara Kalteng Expo 2023 ini sangat membantu sekali,” ucapnya kepada Kalteng.co, Sabtu (20/05/2023).

Selain itu, produk yang dipromosikan pun harus diperhatikan. Contoh, dalam acara Kalteng Expo 2023 ini tidak sedikit yang mempromosikan kuliner makanan dan minuman, kehigienisan hingga kemasan harus diperhatikan jika ingin menarik minat pembeli.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Tentunya, para pelalu IKM maupun UMKM punya strategi masing-masing agar produk yang diolahnya bisa diminati konsumen, termasuk cara mempromosikannya. Seperti di Kabupaten Katingan, banyak pengrajin mengolah produk berbahan dasar rotan, meski mereka tau banyak juga daerah lain melakukan hal sama memanfaatkan rotan sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian, pengrajin di Katingan tetap optimis, dan justru menjadi hal tersebut sebagai motivasi,” terang Sakariyas.

Begitu juga dengan usaha kopi, jika ada yang ingin mengembangkannya dengan baik Sakariyas menilai hasilnya sangat luar biasa. Itu karena melihat trend saat ini, dimana masyarakat, baik muda maupun tua banyak yang menyukai kopi yang disajikan dalam bentuk minuman dengan aneka atau varian rasa.

“Seperti stand milik Desember ID ini, saya salut dan mengapresiasi. Dari cara mengolah, penyajian hingga pengemasan minuman baik kopi maupun minuman lainnya sangat baik sekali. Meski saat ini banyak bermunculan Cafe-cafe yang menyajikan minuman kopi, mereka (Desember ID) tetap optimis dengan apa yang mereka usahakan. Intinya dalam berwirausaha, harus tetap semangat,” pesan Sakariyas. (pra)

Related Articles

Back to top button