PEMKO PALANGKA RAYA

Lurah Langkai Sriwanti Evakuasi Warganya yang Terkena Tumor Ganas ke RSUD Doris Sylvanus

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Sebuah tindakan humanis dilakukan oleh Lurah Langkai Sriwanti dan timnya ketika mereka mengevakuasi seorang warga bernama Derry Alvenso yang menderita tumor ganas di bahunya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Doris Sylvanus Palangka Raya, Senin (29/4/2024).

Derry, seorang pekerja swasta berusia 26 tahun, telah berjuang melawan penyakitnya selama tiga tahun terakhir tanpa dapat mengakses perawatan medis yang memadai dikarenakan kendala ekonomi yang dialaminya.

Berdomisili di Jl. S. Parman Gg. Simponi No. 01 RT.002 RW.017 Kel. Langkai Kecamatan Pahandut Kota Palangkaraya, Derry merupakan salah satu dari banyak warga yang tergolong keluarga miskin dan tidak memiliki penghasilan tetap.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Kondisinya semakin memburuk seiring dengan membesarnya tumor di bahunya dan rasa sakit yang terus menyelimutinya. Namun, Derry tidak dapat memperoleh perawatan yang pantas karena keterbatasan biaya.

Tim evakuasi yang dipimpin oleh Lurah Langkai Sriwanti termasuk Babinsa Kel. Langkai, Ketua RT 02 RW 17 Kel. Langkai, Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) Kel. Langkai, dan Puskesos Ke. Langkai dengan segera membawa Derry ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya untuk mendapatkan perawatan medis yang diperlukan.

“Kami menyampaikan apresiasi yang tulus kepada ibu Lurah Langkai Sriwanti dan seluruh tim evakuasi atas upaya dalam membantu keluarga kami yang saat ini membutuhkan akses perawatan medis,” ucap kelurga Derry.

Sementara itu, Lurah Langkai Sriwanti menginformasikan, bahwa saat ini Derry telah menerima perawatan intensif di RSUD Doris Silvanus. Ia mendoakan, Derry segera pulih dan dapat beraktivitas kembali dengan kondisi yang sehat.

“Mohon doanya, agar saudara kita Derry lekas diberi kesembuhan,” tutup Lurah Langkai Sriwanti. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button