Hukum Dan KriminalPEMKO PALANGKA RAYA

Terjaring Bolos Sekolah di Kafe, 11 Siswa SMA di Palangka Raya Diangkut Satpol PP

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Sebanyak 11 siswa yang duduk dibangku SMA di Kota Palangka Raya kedapatan bolos dari jam sekolah dan justru terlihat tengah nongkrong di sebuah kafe.

Para siswa tersebut tertangkap sedang asyik berkumpul di Cafe Warunggamers yang berlokasi di Jalan Uria Jaya, Jumat (20/9/2024) sekitar pukul 11.00 WIB.

Operasi penertiban ini dilakukan Satpol PP Palangka Raya yang sedang melakukan patroli rutin. Setelah menemukan para siswa di lokasi tersebut, petugas segera membawa mereka ke kantor Satpol PP untuk diberikan pembinaan dan edukasi.

Kepala Satpol PP Kota Palangka Raya, Berlianto mengatakan, mulanya pihaknya mendapatkan laporan masyarakat mengenai  aktivitas para siswa yang tengah bolos dari sekolah.

“Kami menerima laporan bahwa ada siswa yang sedang nongkrong di kafe menggunakan seragam sekolah,” katanya pada saat dikonfirmasi usai penindakan.

Lanjutnya, setibanya di lokasi itu, pihaknya segera mengumpulkan para siswa yang diduga bolos sebanyak 11 orang. Selanjutnya mereka dibawa ke mako untuk didata dan diberikan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya.

“Kami juga memberikan teguran lisan kepada pemilik Kafe agar tidak lagi melayani pengunjung anak sekolah yang berkeliaran di luar jam sekolah,” tukasnya. (oiq)

EDITOR: TOPAN

Related Articles

Back to top button