DPRD KALTENGLEGISLATIF

Atap Tempat Ibadah Bolong, Warga Harapkan Perbaikan Agar Aktivitas Keagamaan Dapat Berjalan Aman dan Nyaman

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV yang meliputi Kabupaten Barito Timur, Barito Selatan, Barito Utara, dan Murung Raya, Sirajul Rahman, mendesak pemerintah daerah agar kebutuhan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di pelosok dapat tersalurkan secara merata.

Sirajul Rahman menjelaskan, salah satu hal yang menjadi perhatian adalah kebutuhan pembangunan dan perbaikan rumah ibadah, khususnya gereja di Kelurahan Tumbang Kunyi, Kabupaten Murung Raya. Dengan kondisi bangunan yang kokoh dan layak, diharapkan jemaat dapat melaksanakan prosesi ibadah dengan aman dan nyaman.

“Kondisinya memang sudah membutuhkan penanganan agar aktivitas keagamaan dapat berjalan dengan aman dan nyaman, karena atapnya bolong dan kurang layak, sehingga bisa membahayakan dalam situasi tertentu, seperti saat cuaca tidak bagus,” ujar Sirajul Rahman, Rabu (7/1).Selain itu, di Desa Balawa, Kabupaten Barito Timur, masyarakat juga membutuhkan berbagai bantuan, seperti alat pertanian, mesin hand tractor, serta alat tanam dan panen bagi para petani.

“Warga membutuhkan perbaikan jalan usaha tani karena sebagian besar perekonomian mereka bersumber dari sektor tersebut. Jika gagal panen, untuk kebutuhan makan sehari-hari saja menjadi sulit. Selain itu, bantuan perbaikan rumah ibadah juga sangat diperlukan,” tuturnya.

Ia menegaskan, sebagai wakil rakyat, dirinya terus berupaya menyuarakan kebutuhan masyarakat agar bantuan benar-benar dapat direalisasikan dan sampai ke tangan masyarakat melalui program-program yang telah disusun oleh pemerintah daerah dengan pertimbangan yang menitikberatkan pada skala prioritas kebutuhan masyarakat. (hms)

Related Articles

Back to top button