DPRD KALTENGKabar DaerahLEGISLATIF

Ajak Masyarakat Tak Hanya Menabung, tapi Juga Berinvestasi

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah, Toga Hamonangan Nadeak, mengajak masyarakat untuk tidak hanya berfokus pada menabung, tetapi juga mulai melakukan investasi sebagai bagian dari strategi keuangan jangka panjang. Ia menekankan bahwa diversifikasi keuangan sangat penting untuk mencapai kestabilan ekonomi dan kesejahteraan yang lebih baik di masa depan.

Menurutnya, menabung memang merupakan langkah awal yang baik dalam pengelolaan keuangan, namun untuk mengembangkan aset dan melindungi nilai uang dari inflasi, investasi menjadi pilihan yang lebih strategis.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Saya menyarankan masyarakat untuk memilih instrumen investasi yang aman, terpercaya, dan telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hal ini penting untuk meminimalisir risiko kerugian serta memastikan keamanan dana yang diinvestasikan,” katanya, Rabu (12/03/2025).

Toga menjelaskan, bahwa ada berbagai instrumen investasi yang bisa dipilih masyarakat, mulai dari reksa dana, obligasi pemerintah, hingga emas. Namun, sebelum berinvestasi, masyarakat disarankan untuk memahami secara menyeluruh karakteristik, keuntungan, serta risiko dari masing-masing instrumen tersebut.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Jangan tergiur dengan janji keuntungan besar dalam waktu singkat. Pastikan untuk melakukan riset mendalam dan berkonsultasi dengan pihak yang berkompeten sebelum mengambil keputusan investasi,” tambahnya.

Selain itu, Toga juga mengingatkan masyarakat agar berhati-hati terhadap investasi bodong yang kerap menawarkan keuntungan tidak wajar. Ia mendorong masyarakat untuk lebih cerdas dalam mengelola keuangan dengan mengombinasikan menabung dan investasi yang tepat, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi secara berkelanjutan.

“Kami di Komisi I DPRD Kalteng berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya perencanaan keuangan yang matang. Dengan strategi yang tepat, mereka dapat membangun masa depan yang lebih stabil dan sejahtera,” pungkasnya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button