Masyarakat Diimbau Waspada Investasi dan Arisan Bodong
PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Kalangan DPRD Kalteng mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap maraknya aksi penipuan yang mengatasnamakan investasi atau arisan daring.
Hal ini disampaikan Ketua Komisi III DPRD Kalteng yang membidangi Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Dra. Hj. Siti Nafsiah, M.Si, saat dikonfirmasi Kalteng.co di gedung dewan, Kamis (23/2/2023). Menurutnya, masyarakat harus selektif dalam memilih investasi maupun arisan, sehingga terhindar dari tindak kejahatan seperti penipuan.
“Tentunya masyarakat harus lebih waspada dan jangan tergiur dengan keuntungan besar. Apalagi masyarakat tidak mengenal bandar dari investasi maupun arisan online ini, sehingga ada kemungkinan terjebak kasus arisan bodong atau penipuan, serta berpotensi merugikan secara finansial,” ucapnya.
Wakil rakyat dari Dapil I meliputi Kabupaten Katingan, Gunung Mas dan Kota Palangka Raya ini juga mengingatkan masyarakat agar tidak menginvestasikan seluruh pendapatannya pada arisan daring, guna menghindari terjadinya kerugian.
“Kita tidak pernah tau apa yang akan terjadi kedepannya. Apabila memang ingin mengikuti investasi atau arisan daring, investasikan secukupnya saja dan jangan keseluruhan pendapatan. Apalagi sekarang sedang marak yang namanya arisan bodong,” ujarnya.
Kendati demikian, Wakil Ketua Fraksi Partai Golkar ini juga berharap agar masyarakat tidak mengambil risiko terjerat dalam kasus arisan daring. Pasalnya, investasi maupun arisan daring adalag tindakan yang sangat berisiko dan sangat tidak disarankan untuk diikuti.
“Intinya lebih baik jangan mengambil resiko. Apabila ingin mengikuti arisan daring atau investasi, masyarakat harus benar-benar selektif agar tidak terjebak dan dirugikan,” tutupnya.(ina)